Nutrifood Kembali Hadir di Rumah Sehat Garut, Kali Ini Berbagi Seputar MPASI

Kamis, 18 Oktober 2017, Nutrifood kembali berkesempatan mengunjungi kota Dodol, Garut. Bukan untuk menikmati indahnya Gunung Papandayan ataupun mandi air panas disana, melainkan untuk menjalankan misi kami, yaitu inspiring a nutritious life dengan mengadakan kegiatan “Edukasi Keluarga Sehat dan Lokakarya MPASI Bergizi”  di  Rumah Sehat Garut. Rumah sehat Garut adalah sebuah gerakan kolaborasi yang digagas oleh Goris Mustaqim  yang bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan ibu dan anak di kota Garut. Sekitar 44 Posyandu yang tersebar di 2 kelurahan yaitu kelurahan Kota Wetan dan Kelurahan Sukamentri menjadi mitra dari Rumah Sehat Garut.

Acara ini .bertempat di Aula Kelurahan Kota Wetan dan dihadiri tak kurang dari 80 orang kader posyandu. Acara dibuka MC dengan Ice Breaking “Pinguin Dance”, biar suasana lebih cair dan sendi-sendi tidak kakuedukasi yang disampaikan oleh Moch. Aldis sebagai Ahli Gizi dari Nutrifood. Dalam materinya, Aldis menekankan pentingnya menjaga batasan Gula Garam dan Lemak dalam penyajian makanan sehari-hari di rumah. Dia memberikan  contoh-contoh makanan yang sehat dan contoh-contoh makanan yang kurang sehat , sehingga para kader dapat mengetahui perbedaannya dan pada akhirnya dapat memilih makanan yang lebih sehat. Ada yang tahu berapa batasan ketiganya dalam 1 hari ?… Gula batasanya 4 sendok makan, Garam 1 sendok teh, dan Lemak sebanyak 5 sendok makan. Pembatasan ini diberlakukan agar dapat mencegah penyakit tidak menular seperti Diabetes, Hipertensi, Obesitas, Penyakit jantung dan penyakit tidak menular lainnya.

Edukasi ditutup dengan Lokakarya pembuatan MPASI yang mudah dan bergizi. MPASI ini dibuat menggunakan bahan panganan lokal yang mudah dibeli dan harganya terjangkau. Jadi selain enak juga diharapkan dapat diaplikasikan oleh ibu-ibu kader di posyandu masing-masing. 2 Menu MPASI ini diberi nama yang unik yaitu Bubur Cumentil dan Bubur Welas Asih.

Terima kasih kepada Rumah Sehat Garut atas kolaborasinya, . semoga apa yang Nutrifood sampaikan dapat bermanfaat dan dapat menginspirasi para kader untuk turut menyebarkan ilmu yang mereka dapatkan kepada masyarakat yang lebih luas. Nutrifood, Inspiring a nutritious life.